Hubungan Manusia dan Kebudayaan - PAPER I
ILMU BUDAYA DASAR
HUBUNGAN MANUSIA DENGAN KEBUDAYAAN
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Indonesia terkenal dengan
keragaman budayanya. Manusia dan kebudayaan adalah satu hal yang tidak bisa di
pisahkan karena di mana manusia itu hidup dan menetap pasti manusia akan hidup
sesuai dengan kebudayaan yang ada di daerah yang di tinggalinya.
Manusia merupakan makhluk
sosial yang berinteraksi satu sama lain dan melakukan suatu kebiasaan-kebiasaan
yang terus mereka kembangankan dan
kebiasaan-kebiasaan tersebut akan menjadi kebudayaan. Setiap manusia
juga memiliki kebudayaan yang berbeda-beda, itu disebabkan mereka memiliki
pergaulan sendiri di wilayahnya sehingga manusia di manapun memiliki kebudayaan
yang berbeda masing-masing. Perbedaan kebudayaan disebabkan karna perbedaan
yang dimiliki seperti faktor Lingkungan, faktor alam, manusia itu sendiri dan
berbagai faktor lainnya yang menimbulkan Keberagaman budaya tersebut Seiring
dengan berkembangnya teknlogi informasi dan komunikasi yang masuk ke Indonesia
diharapkan dapat dapat memberikan pengaruh yang positif terhadap kebudayaan
masing – masing daerah, karena kebudayaan merupakan jembatan yang menghubungkan
dengan manusia yang lain.
1.2 Rumusan Masalah
1. Pengertian manusia
2. Hakekat manusia
3. Kepribadian atau kebudayaan bangsa timur
4. Contoh kasus dan pendapat/tanggapan
tentang kasus ( kepribadian bangsa timur )
Pertama-tama, untuk
mengenal lebih dalam mengenai hubungan manusia dengan kebudayaan, kita akan
membahas tentang manusia terlebih dahulu.
PAPER
I
PENGERTIAN MANUSIA
Secara bahasa manusia
berasal dari kata “manu” (Sansekerta), “mens” (Latin), yang berarti berpikir,
berakal budi atau makhluk ang berakal budi (mampu menguasai makhluk lain).
Secara istilah manusia dapat diartikan sebuah konsep atau sebuah fakta, sebuah
gagasan atau realitas, sebuah kelompok (genus) atau seorang individu. Dalam
hubungannya dengan lingkungan, manusia merupakan suatu oganisme hidup (living
organism). Terbentuknya pribadi seseorang dipengaruhi oleh lingkungan bahkan
secara ekstrim dapat dikatakan, setiap orang berasal dari satu lingkungan, baik
lingkungan vertikal (genetika, tradisi), horizontal (geografik, fisik, sosial),
maupun kesejarahan. Tatkala seoang bayi lahir, ia merasakan perbedaan suhu
dan kehilangan energi, dan oleh karena itu ia menangis, menuntut agar perbedaan
itu berkurang dan kehilangan itu tergantikan. Dari sana timbul anggapan dasar
bahwa setiap manusia dianugerahi kepekaan (sense) untuk membedakan (sense of
discrimination) dan keinginan untuk hidup. Untuk dapat hidup, ia membutuhkan
sesuatu. Alat untuk memenuhi kebutuhan itu bersumber dari lingkungan. Oleh
karena itu lingkungan mempunyai pengaruh besar terhadap manusia itu sendiri.
Pengertian Manusia Menurut Para Ahli
Berikut ini adalah pengertian dan definisi manusia
menurut beberapa ahli:
Ø NICOLAUS D.
& A. SUDIARJA
Manusia adalah bhineka, tetapi tunggal. Bhineka
karena ia adalah jasmani dan rohani akan tetapi tunggal karena jasmani dan
rohani merupakan satu barang.
Ø ABINENO J.
I
Manusia adalah “tubuh yang berjiwa” dan bukan “jiwa
abadi yang berada atau yang terbungkus dalam tubuh yang fana”.
Ø UPANISADS
Manusia adalah kombinasi dari unsur-unsur roh
(atman), jiwa, pikiran, dan prana atau badan fisik.
Ø SOKRATES
Manusia adalah mahluk hidup berkaki dua yang tidak
berbulu dengan kuku datar dan lebar.
Ø KEES
BERTENS
Manusia adalah suatu mahluk yang terdiri dari 2
unsur yang kesatuannya tidak dinyatakan.
Ø I WAYAN
WATRA
Manusia adalah mahluk yang dinamis dengan trias
dinamikanya, yaitu cipta, rasa dan karsa.
Ø OMAR
MOHAMMAD AL-TOUMY AL-SYAIBANY
Manusia adalah mahluk yang paling mulia, manusia
adalah mahluk yang berfikir, dan manusia adalah mahluk yang memiliki 3 dimensi
(badan, akal, dan ruh), manusia dalam pertumbuhannya dipengaruhi faktor
keturunan dan lingkungan.
Ø ERBE
SENTANU
Manusia adalah mahluk sebaik-baiknya ciptaan-Nya.
Bahkan bisa dibilang manusia adalah ciptaan Tuhan yang paling sempurna
dibandingkan dengan mahluk yang lain.
Ø PAULA J. C
& JANET W. K
Manusia adalah mahluk terbuka, bebas memilih makna
dalam situasi, mengemban tanggung jawab atas keputusan yang hidup secara
kontinu serta turut menyusun pola berhubungan dan unggul multidimensi dengan
berbagai kemungkinan.
HAKEKAT
MANUSIA
Hakikat dalam kamus bahasa
indonesia adalah intisari atau dasar. Selain itu, hakikat juga memiliki arti
sebagai kenyataan yang sebenarnya atau sesungguhnya. Sedangakan manusia adalah
makhluk ciptaan tuhan yang lebih sem purna di bandingkan hewan atau tumbuhan.
Sehingga arti hakikat manusia itu adalah :
Hakikat manusia adalah hal – hal yang berkaitan
mutlak dalam kehidupan manusia dan merupakan hal-hal yang secara pasti akan
terjadi secara historis. Hakekat manusia itu sendiri adalah suatu sejarah, maka
hakekat manusia itu sendiri hanya dapat dilihat dalam sejarah perjalanan
manusia itu sendiri.
Sehingga dapat pula diartikan bahwa hakikat manusia
itu sendiri adalah sesuatu yang pasti ada dalam kehidupan manusia.
Hakikat manusia itu sendiri adalah :
> Makhluk ciptaan tuhan yang terdiri dari tubuh
dan jiwa sebagai satu kesatuan yang utuh.
> Makhluk ciptaan tuhan yang paling sempurna
jika dibandingkan dengan makhluk lainnya.
>
Makhluk biokultural.
> Makhluk ciptaan tuhan yang terikat dengan lingkungan
teknologi mempunyai kualitas dan martabat karena kemampuan bekerja dan
berkarya.
Refleksi hakikat manusia dalam aksara jawa yang
terdiri atas 20 aksara antara lain HO, NO, CO, RO, KO, DO, TO, SO, WO, LO, PO,
DHO, JO, YO, NYO, MO, GO, BO, THO, NGO. Aksara Jawa memiliki makna dari
pemahama sebagai berikut :
a. HO NO CO
RO KO memiliki arti adanya utusan tuhan.
b. DO TO SO
WO LO memiliki arti tidak bisa diingkari bahwa semua sudah menjadi kodrat
tuhan.
c. PO DHO JO
YO NYO memiliki arti tuhan menciptakan sesuatu di dunia dengan prtimbangan dan
berpasang-pasangan.
d. MO GO BO
THO NGO memiliki arti manusia memiliki dosa, lupa, kesalahan, kesialan dan
mati.
Menurut ajaran islam hakikat manusia dapat di
artikan sebagai berikut :
1. Manusia : makhluk yang diciptakan dari tanah
sebagai mana yang telah dilampirkan dalam Al-Qur’an.
2. Hakikat : tuntutan atau prilaku yang
seharusnya dilakukan oleh manusia itu sendiri.
Jadi dapat disimpulkan
bahwa hakikat manusia adalah makhluk hidup ciptaan tuhan yang paling sempurna
yang memiliki dasar dan kewajiban dalam hidupnya.
Kebudayaan
dan Kepribadian Bangsa Timur
Manusia mendiami
wilayah yang berbeda, berada di lingkungan yang berbeda juga. Hal ini membuat kebiasaan,
adat istiadat, kebudayaan dan kepribadian setiap manusia suatu wilayah berbeda
dengan yang lainnya. Namun secara garis besar terdapat tiga pembagian wilayah,
yaitu : Barat, Timur Tengah, dan Timur.Kita di Indonesia termasuk ke dalam
bangsa Timur, yang dikenal sebagai bangsa yang berkepribadian baik. Bangsa
Timur dikenal dunia sebagai bangsa yang ramah dan bersahabat. Orang – orang
dari wilayah lain sangat suka dengan kepribadian bangsa Timur yang tidak
individualistis dan saling tolong menolong satu sama lain. Meskipun begitu,
kebanyakan bangsa Timur masih tertinggal oleh bangsa Barat dan Timur Tengah
Kepribadian bangsa
timur dapat diartikan suatu sikap yang dimiliki oleh suatu negara yang
menentukan penyesuaian dirinya terhadap lingkungan. Kepribadian bangsa timur
pada umumnya merupakan kepribadian yang mempunyai sifat toleransi yang tinggi.
Kepribadian bangsa timur, kita tinggal di Indonesia termasuk ke dalam bangsa
timur, dikenal sebagai bangsa yang berkepribadian baik. Di dunia bangsa timur dikenal
sebagai bangsa yang ramah dan bersahabat.
Bercerita tentang
kepribadian bangsa timur, saya jadi teringat oleh Indonesia. Indonesia memiliki
beragam budaya, suku dan adat istiadat. Indonesia termasuk dalam bagian
negara-negara yang ada dalam posisi benua asia memiliki adat yang disebut adat
ketimuran. Indonesia yang tergabung dari berbagai suku dan terkenal dengan
keramahtamahan masyarakatnya dan tingginya rasa saling menghormati antar
sesama. Indonesia sangat berbeda dengan negara-negara barat, karena pandangan
hidup dan kebiasaan masyarakatnya yang berbeda. Dalam pandangan hidup
masyarakat Indonesia yang memiliki adat ketimuran, rasa toleransi, ramah, sopan
santun, saling menghargai dan gotong royong selalu menjadi dasar hidup
masyarakat Indonesia.
Bangsa timur identik
dengan benua asia yang penduduknya sebagian besar berambut hitam, berkulit sawo
matang dan adapula yang berkulit putih, bermata sipit. Sebagian besar cara
berpakaian orang timur lebih sopan dan tertutup mungkin karena orang timur kebanyakan
memeluk agama islam dan menjunjung tinggi norma-norma yang berlaku. Pada
umumnya kepribadian bangsa timur adalah sangat terbuka dan toleran terhadap
bangsa lain, tetapi selama masih sesuai dengan norma, etika serta adat istiadat
yang ada. Namun walaupun kita sudah tahu banyak tentang kepribadian bangsa
Timur kita tidak bisa selalu beranggapan bahwa kebudayaan bangsa Timur lebih
baik dari bangsa Barat. Karena semua hal pasti ada sisi positif dan negatifnya.
Tidak ada di dunia ini yang sepenuhnya baik.
CONTOH
KASUS:
Sudah banyak warga
negara asing yang menjadi warga negara Indonesia karena alasan keramahan bangsa
Indonesia. Misalnya saja, pemain timas asal belanda “Irfan Bachdim” yang
mengaku senang bisa ikut bergabung dalam tim kebanggaan rakyat Indonesia.
Begitu juga dengan si “el-loco” Gonzales pemain naturalisasi asal Uruguay ini
selain karena ia mempunyai istri yang berasal dari Indonesia tetapi di
karenakan ia juga mengakui kalau Indonesia memang terkenal dengan keramahannya
dan bersahabat seperti yang ia dapat saat berlatih bersama dengan pemain timnas
asal Indonesia asli.
Tak hanya mereka, masih
banyak lagi artis dari negara lain yang mencoba merasakan kehangatan di
Indonesia meski tak sedikit juga artis Indonesia yang berada di negara lain.
Tapi seharusnya kita sebagai bangsa Indonesia patut merasa bangga menjadi
rakyat dari negara yang terkenal dengan semboyan “Bhineka Tunggal Ika” meski
banyak budaya dan satu sama lain berbeda, bangsa Indonesia sudah cukup
membuktikan dengan tetap bersatunya dalam kehangatan dan keramahan rakyatnya.
TANGGAPAN KASUS
Menurut saya, bangsa
timur ini memiliki kepribadian yang lebih baik baik. Seperti keramahannya,
tidak individualis, dan saling tolong menolong.
Ya seperti yang sudah dijelaskan di atas. Sifat inilah yang
membedakannya dari kepribadian bangsa barat yang agak individualis dan cuek.
Tapi, kita tidak bisa selalu mengatakan kalau kepribadian bangsa timur itu
lebih baik dari pada di barat. Karena situasi dan kondisi juga berperan sangat
penting untuk menentukan berdasarkan budaya mana orang tersebut harus
menyelesaikan masalah. Nah, pada budaya timurlah kita memiliki kelebihannya.
Jadi, pada umumnya
kepribadian bangsa timur adalah sangat terbuka dan toleran terhadap bangsa
lain, tetapi selama masih sesuai dengan norma, etika serta adat istiadat yang
ada. Namun walaupun kita sudah tahu banyak tentang kepribadian bangsa Timur
kita tidak bisa selalu beranggapan bahwa kebudayaan bangsa Timur lebih baik
dari bangsa Barat. Karena semua hal pasti ada sisi positif dan negatifnya.
Tidak ada di dunia ini yang sepenuhnya baik.
Namun di zaman yang
sekarang ini orang timur kebanyakan meniru kebiasaan orang barat. Kebiasaan
orang barat yang tidak sesuai atau bertentangan dengan kebiasaan orang timur
dapat memengaruhi kejiwaan orang timur itu sendiri. Di zaman yang udah mulai
modern ini pula, kebudayaan bangsa kita yaitu bangsa timur sudah mulai tergeser
atau tercampur dengan kebudayaan bangsa barat yang cenderung gampang sekali
memikat penduduk indonesia khususnya generasi muda di jaman sekarang.
DAFTAR PUSTAKA
Komentar
Posting Komentar